Sabtu, 03 Juli 2010 0 komentar By: obet

Belajar dengan Meniru

Ada sebuah ungkapan: "Peniruan adalah mencuri ide orang lain atau mungkin juga berupa bentuk tertinggi dari sanjungan yang berlebihan". Tapi, kita tahu bahwa orang itu tidak dapat pintar begitu saja tanpa ada proses pembelajaran. Salah satunya dengan meniru hingga dia bisa mengerjakannya sendiri. Kita juga harus menjadi orang yang cerdas. Perngertian cerdas yang dimaksud bukanlah sekedar pintar, tetapi pandai menggunakan gagasan orang lain agar bermanfaat bagi dirinya dan orang lain.
Seperti inilah kerja otak manusia. Sejak kecil, saat Anda berusaha meniru kata-kata yang terdengar di rumah, kemudian menggunakannya sendiri, otak itu sebenarnya berusaha menyalin dan meniru dari yang dilihat dan didengar. Maka itu, sangatlah penting untuk memberi kesempatan kepada otak untuk meniru. Meniru merupakan salah satu alat Bantu penting di Era Pengetahuan saat ini, dimana modal intelektual bukanlah hal yang sangat penting.
Untuk berhasil, Anda harus berusaha di dalam situasi dimana Anda dapat meniru peran model yang terbaik.Anda harus mempercayai teknik ini sebagai cara mempelajari hal baru, mengenali keterampilan sosial yang dibutuhkan untuk memampukan Anda untuk meniru, lalu menjadikannya bagian dari kebiasaan belajar Anda.

Jumat, 02 Juli 2010 0 komentar By: obet

Pengumuman Beasiswa BBM dan PPA 2010 Institut Pertanian Bogor

Bagi teman-teman yang telah mendaftar beasiswa BBM dan PPA, berikut ini adalah darftar nama-nama penerima beasiswa..


semoga beasiswa ini membuat kita lebih baik lagi dalam berkarya dan memajukan Indonesia menjadi lebih baik..
sukses selalu..