Sabtu, 29 Mei 2010 By: obet

Mahasiswa TPB IPB Berburu Beasiswa


Hampir setiap hari di tiap langkah Obet menuju kampus, Obet meilhat Kantor Direktorat Tingkat Persiapan Bersama (TPB) Institut Pertanian Bogor yang ramai oleh kerumunan mahasiswa yang hendak mengurus persyaratan pengajuan beasiswa. Dari Sabang sampai Merauke, mereka berlomba-lomba untuk meraih beasiswa yang disediakan. Beasiswa yang tersedia saat ini berasal dari Karya Salemba Empat (KSE). Beasiswa tersebut disediakan bagi seluruh mahasiswa program S1 tahun kedua atau semester 3 dari beberapa universitas negeri di Indonesia, seperti Universitas Indonesia, Institut Pertanian Bogor, Universitas Gajah Mada dan Institut Teknologi Bandung. Beasiswa diberikan dalam bentuk tunjangan belajar sebesar Rp 500.000/bulan selama satu tahun ajaran (2 semester) dan program keterampilan lainnya seperti pelatihan kewirausahaan, jurnalistik dan leadership. Hingga 27 Mei 2010 telah tercatat sekitar 2000 pendaftar dari mahasiswa TPB IPB. Hal ini membuktikan betapa antusiasnya
mahasiswa TPB dalam mencari atau berburu beasiswa untuk menunjang kehidupan mereka di kampus. Bahkan ada diantara mereka yang rela untuk bolos kuliah agar bisa melengkapi persyaratan beasiswa tersebut. Membludaknya pelamar beasiswa mungkin juga disebabkan oleh perpanjangan waktu pendaftaran yang diberikan oleh pihak penyelenggara beasiswa tersebut yang awalnya dari tanggal 7 Mei hingga 17 Mei 2010 menjadi hingga 31 Mei 2010 dengan pengiriman dokumen persyaratan melalui pos. Setiap pelamar wajib menantumkan beberapa persyaratan seperti:
  1. Essai pendek mengenai alasan pemilihan jurusan kuliah, alasan mengapa mengajukan beasiswa dan rencana setelah kuliah.
  2. Curriculum Vitae (CV) beserta foto 4x6 (2 lembar)
  3. Foto copy KTM, KTP dan KK
  4. Foto copy transkip nilai 2 semester (Bagi Mahasiswa TPB boleh menyertakan transkip nilai di semester 1 saja)
  5. Foto copy rekening listrik, telepon dan air
  6. Surat rekomendasi dari pembimbing akademik (TPB)
  7. Surat keterangan gaji orang tua/wali
  8. Surat rekomendasi dari Paguyuban KSE UI (diperoleh setelah lolos seleksi wawancara)
Semua pesyaratan itu dikirimkan ke sekretariat Paguyuban KSE UI a.n Andika Sugiarto Jln. Kapuk Gg Bungur 1 No. 24 Wisma Ren Pondok Cina Margonda Depok.
            Dari beberapa mahasiswa yang Obet temui di Kantor Direktorat TPB mengeluhkan terhadap kurang ramahnya pelayanan yang diberikan oleh pihak TPB, khususnya pada saat penyerahan formulir surat rekomendasi tersebut. Obet pun merasakan bagaiman rasanya. Kalau saja Obet adalah anak dari Rektor IPB atau Pejabat Pemerintah mungkin ketidaknyamanan itu tidak akan terjadi. Tapi itu semua tidak menyurutkan minat Mahasiswa TPB IPB untuk melamar beasiswa. Mungkin mereka menganggap juga bahwa itu menjadi hal yang biasa. Sungguh memilukan. Semoga hali ini tidak akan berlanjut di hari berikutnya. Obet sebagai mahasiswa selalu berharap perkembangan yang baik bagi kampus IPB tercinta.

0 komentar:

Posting Komentar